JAKARTA, indinews.id - Kerja sama Telkomsel dan Nuon Digital Indonesia menghadirkan ekosistem gaming terintegrasi yang memberikan nilai tambah bagi pelanggan IndiHome Gamer.
Melalui kolaborasi ini, pelanggan tidak hanya memperoleh layanan internet rumah berkecepatan tinggi, tetapi juga akses ke pengalaman bermain gim yang telah dikurasi, serta dukungan terhadap pengembangan komunitas dan kompetisi gim di masa mendatang.
Executive Vice President Digital Games Nuon, Dradjat Keesan, menyatakan melalui kolaborasi ini, Nuon dan Telkomsel ingin menghadirkan pengalaman gaming yang lebih optimal bagi pelanggan.
"Tidak hanya soal konektivitas, IndiHome Gamer juga membuka pintu peluang lebih lebar melalui benefit ke berbagai judul gim, komunitas yang solid, dan kompetisi yang lebih profesional. Ini adalah langkah konkret untuk mendorong pertumbuhan industri game nasional agar lebih memiliki daya saing,” tuturnya, Kamis (29/1/2026).
Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan baru, Telkomsel memberikan kesempatan memperoleh gamepad senilai Rp300 ribu dengan kuota terbatas. Program tersebut dihadirkan untuk mendukung pengalaman bermain gim yang lebih imersif sejak awal pelanggan menggunakan layanan IndiHome Gamer.
Paket IndiHome Gamer resmi diluncurkan Telkomsel bersama Nuon di Telkomsel Smart Office pada 27 Januari 2026. Layanan ini ditawarkan dengan harga mulai dari Rp290.000 dan dirancang untuk menghadirkan performa koneksi optimal sekaligus nilai tambah bagi para penggemar gim di Indonesia.
(sab)
